DHL, perusahaan logistik terkemuka dunia, hari ini mengumumkan pengangkatan Welani Widjaja sebagai Managing Director untuk divisi Global Forwarding di Indonesia.
Dengan pengalaman lebih dari 20 tahun di industri kargo dan pengangkutan, Welani Widjaja membawa segudang pengalaman yang meliputi jabatan senior manajemen dan sales di sepanjang karirnya.
Dia bergabung dengan DHL Global Forwarding pada tahun 2008 sebagai General Manager urusan bea cukai dan bisnis minyak & gas dan selanjutnya ditunjuk sebagai Sales & Marketing Director sebelum menduduki posisi tertinggi di DHL Global Forwarding Indonesia.
“Pengalaman dan keterlibatan Welani di dalam industri logistik bertaraf internasional, terutama di industri kargo dan pengangkutan telah memperkaya pengalamannya dalam industri tersebut. Dengan menggabungkan pengetahuan serta pemahaman yang Welani miliki mengenai pasar di Indonesia, dia menghadirkan berbagai pendekatan yang dapat memberikan manfaat bagi bisnis kami maupun para pelanggan kami,” kata Amadou Diallo, CEO, DHL Global Forwarding untuk kawasan Afrika dan Asia-Pasifik bagian Selatan.
Dalam peran barunya sebagai managing director, Welani Widjaja akan bertanggungjawab memimpin kegiatan bisnis perusahaan di Indonesia dan melaporkannya kepada Sam Ang, Chief Executive Officer, DHL Global Forwarding untuk kawasan Asia Tenggara
“Indonesia merupakan salah satu pasar utama kami di Asia dimana kami mempunyai keberadaan yang kuat dan mapan, terutama pada sektor-sektor penting seperti telekomunikasi dan energi. Dengan pengalaman dan pengetahuan Welani yang luas tentang pasar Indonesia, tanpa diragukan lagi, dia akan membawa kemajuan di dalam kegiatan operasional kami,” ujar Sam Ang, Chef Executive Officer, DHL Global Forwarding untuk kawasan Asia Tenggara,.
DHL Global Forwarding merupakan pemimpin layanan angkutan udara/laut di Indonesia, menawarkan solusi logistik untuk perusahaan yang meliputi bidang teknik manufaktur, fast moving consumer goods, teknologi/ telekomunikasi, farmasi dan energi, serta berbagai industri di bidang khusus yang melibatkan instalasi bermuatan berat dan berskala besar.
Saat ini, DHL Global Forwarding Indonesia memiliki sebuah jaringan yang mencakup enam fasilitas di Jakarta, Bandung, Semarang, Balikpapan, Batam, dan Surabaya serta gudang seluas lebih dari 21.450 m2. Pada tahun 2009, perusahaan ini mengelola lebih dari 32.000 pengiriman udara dan 20.000 TEUs pengiriman laut.